Donasi Dalam Partisipasi Pembangunan SDM

Dalam pembangunan SDM masa kini yang mengacu pada SDGs, partisipasi merupakan salah satu cara yang paling tinggi untuk menumbuhkan kesejahteraan bersama. Partisipasi merupakan cara manusia yang beradab dalam masyarakatnya yang memiliki kualitas kesenjangan yang mengkhawatirkan. Banyak manfaat partisipasi yang bisa dipetik dalam kehidupan bermasyarakat, diantaranya; peduli terhadap sesama yang kurang beruntung, meningkatkan keingintahuan akan kondisi masyarakat sendiri, bisa dipandang sebagai donasi pendidikan dalam peningkatan kualitas pendidikan, kehidupan dan masih banyak lagi. Dengan berbagai macam manfaat tersebut, partisipasi mampu memberikan kehidupan yang harmoni bagi masyarakat secara keseluruhan. Nah, harapan seperti ini merupakan harapan yang diciptakan oleh pengambil kebijakan, baik itu pemerintah pusat ataupun dalam perkumpulan Bangsa-bangsa, agar kehidupan bermasyarakat bisa terjalin secara harmoni.

Menjalin kehidupan yang harmoni sejatinya tidak akan terjadi apabila tidak didasari akan kepedulian satu sama lainnya. Untuk meningkatkan kepedulian, partisipasi dalam membantu sesama yang kurang beruntung sangatlah penting. Bantuan ini bisa mewujud dalam banyak hal, seperti membantu dalam hal-hal yang menjadi dasar atau pondasi dalam kehidupan seperti pendidikan, kesehatan, lingkungan dan lain sebagainya. Hal-hal dasar seperti itu merupakan beberapa bagian yang mesti terpenuhi seluruh masyarakat tanpa terkecuali. Dalam pengaplikasiannya partisipasi ini bisa mewujud melalui donasi yang biasa dihimpun oleh badan atau organisasi yang telah kredibel atau terbukti mampu mewadahi sekaligus menyalurkan donasi ini. Banyak organisasi atau badan yang bergerak dalam bidang ini, salah satunya yang sangat dikenal ialah UNICEF. Badan yang dibawahi PBB ini mampu menghimpun partisipasi dari banyak kalangan di berbagai negara dan disalurkan ke berbagai permasalahan yang ada di masyarakat seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Keberadaan UNICEF sebagai salah satu wadah sekaligus penyalur partisipasi sangatlah baik untuk menghimpun kepedulian masyarakat. Donasi yang dihimpun semata-mata sebagai bentuk partisipasi masyarakat dalam peningkatan pembangunan SDM yang merata. Memanfaatkan tehnologi online, UNICEF membuat cara berdonasi dengan 5 langkah mudah: Hanya tinggal mengunjungi website www.supportunicefindonesia.org - klik tombol “Donasi sekarang” – Pilh Jenis donasi (Donasi Rutin atau Donasi Sekali) – Isi data diri – Lakukan pembayaran – Selesai.

Dengan partisipasi, pembangunan SDM bisa dengan mudah terwujud. Harapan yang ada dalam pembangunan SDGs bisa terlaksana dengan paripurna dalam membentuk masyarakat yang sejahtera.

0 Komentar

Iconpro | by Template blogger